Australia & Rusia Kirim Turis Paling Banyak ke Bali, 3 Negara Ini Menyusul, Amazing

Rabu, 01 Maret 2023 – 17:52 WIB
Australia & Rusia Kirim Turis Paling Banyak ke Bali, 3 Negara Ini Menyusul, Amazing - JPNN.com Bali
Sejumlah turis asing saat menghabiskan liburan di kawasan Pantai Sanur, Kota Denpasar, Bali. Foto: ANTARA/Ni Luh Rhismawati.

bali.jpnn.com, DENPASAR - Bali di mata turis asing ternyata masih seksi.

Terbukti setelah pandemi Covid-19 mereda, kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) berangsur-angsur naik.

Badan Pusat Statistik (BPS) Bali mencatat sepanjang Januari 2023 angka kunjungan turis asing ke Pulau Dewata mencapai 331.912 wisatawan.

Menariknya, lima negara tercatat paling doyan berlibur ke Bali.

Lima negara itu, yakni Australia, Rusia, India, Korea Selatan dan Singapura.

Menurut Kepala BPS Bali Hanif Yahya, kunjungan turis asal Australia pada Januari 2023 mencapai 91.254 orang.

“Kalau dibandingkan dengan Desember 2022 ada penurunan 3.30 persen,” ujar Hanif Yahya.

Kunjungan tertinggi kedua, yakni Rusia sebanyak 22.104 orang, disusul India 21.700 orang, Korea Selatan 17.598 orang, dan Singapura 16.586 orang.

Australia & Rusia mengirim turis paling banyak ke Bali, tiga negara ini menyusul yang paling banyak ke Pulau Dewata, amazing
Sumber ANTARA
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News