Penumpang di Bandara Ngurah Rai Bali Naik 169 Persen, Dominan Rute Singapura

Kamis, 09 Februari 2023 – 17:35 WIB
Penumpang di Bandara Ngurah Rai Bali Naik 169 Persen, Dominan Rute Singapura - JPNN.com Bali
Ilustrasi turis asing saat tiba di Bandara Ngurah Rai diarahkan petugas bandara. Foto: Dok.JPNN.com

bali.jpnn.com, DENPASAR - Penumpang di Bandara Ngurah Rai Bali pada bulan Januari 2023 pecah rekor.

Otoritas Bandara Ngurah Rai melaporkan jumlah penumpang, dominan turis asing, pada bulan Januari 2023 meningkat 169 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu.

Total, pada bulan Januari 2023, jumlah penumpang yang terlayani mencapai 1.568.793.

“Ini merupakan sentimen positif bagi dunia aviasi dan pariwisata, khususnya di Pulau Bali," ujar General Manager Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai Bali Handy Heryudhitiawan.

Menurut Handy Heryudhitiawan, peningkatan jumlah penumpang tersebut dipengaruhi oleh dibukanya penerbangan internasional sejak bulan Maret 2022 yang lalu.

"Selama bulan Januari 2023 kami melayani 810.930 orang penumpang internasional yang terdiri dari 383.288 penumpang internasional yang datang dan 427.642 penumpang internasional berangkat melalui Bandara Bali," katanya.

Menurutnya, capaian penumpang internasional tersebut ke depan berpotensi meningkat seiring dengan rencana penambahan rute penerbangan internasional ke Bali.

Penerbangan internasional di Bali dengan penumpang terbanyak masih didominasi rute Singapura dengan 168.744 penumpang disusul rute Kuala Lumpur dengan 99.979 penumpang dan Melbourne dengan 73.258 penumpang.

Penumpang di Bandara Ngurah Rai Bali Naik 169 persen pada periode Januari 2023, penumpang terbanyak dominan dari rute Singapura
Sumber ANTARA
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News