Masjid Al-Hidayah Candikuning: Rujukan Wisatawan saat Berlibur ke Bedugul
bali.jpnn.com, BEDUGUL - Bagi wisatawan yang hendak mencari tempat ibadah saat berlibur ke Bedugul, Tabanan, Bali tidak perlu khawatir.
Ada beberapa musala dan masjid yang bisa jadi rujukan untuk sembahyang saat berlibur ke Bedugul, Bali.
Salah satunya adalah Masjid Al-Hidayah yang terletak di Jalan Raya Candikuning Km 50, Baturiti, Tabanan.
Masjid Al-Hidayah merupakan kategori masjid jami hasil wakaf warga setempat.
Masjid ini dibangun sejak 1927, berdiri di atas tanah seluas 886 meter persegi, dengan luas bangunan mencapai 5.650 meter persegi.
Puluhan tahun masjid ini jadi pusat aktivitas keagamaan umat muslim di Candikuning, Baturiti, Tabanan.
Masjid ini juga menjadi rujukan wisatawan untuk salat lima waktu atau jumat.
Berada di atas ketinggian, para turis bisa menikmati pemandangan sambil berfoto dengan latar Danau Bratan seusai sembahyang.
Masjid Al-Hidayah Candikuning, Baturiti, Tabanan: jadi rujukan wisatawan saat berlibur ke Bedugul Bali
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News