Bali Menanti Wisman Hong Kong, Puspa Negara: Kualitas Teratas Turis Tiongkok

Kamis, 08 September 2022 – 07:02 WIB
Bali Menanti Wisman Hong Kong, Puspa Negara: Kualitas Teratas Turis Tiongkok - JPNN.com Bali
Wisatawan asing asal Tiongkok mulai membanjiri Pulau Dewata Bali, salah satunya saat berwisata ke Desa Budaya Penglipuran, Kabupaten Bangli, belum lama ini. Foto Sentot Prayogi/JPNN.com

"Memang turis Tiongkok asal Hong Kong jumlahnya relatif lebih sedikit dibanding China daratan dan Taipei (Taiwan).

Namun, jumlah yang sedikit itu diimbangi dengan mutu dan lebih kualitas, salah satunya masa tinggal di Bali yang lebih lama, yakni tiga sampai lima hari atau lebih.

Turis dari China mulai berdatangan masuk Bali mengikuti jejak wisman dari negara lain.

Mereka bisa masuk dan berwisata ke Pulau Dewata setelah China Airlines melakukan penerbangan perdana, Jumat (2/9).

Pesawat dengan nomor penerbangan CI 771 rute Taipei-Denpasar (TPE-DPS) mendarat perdana dengan mulus di Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali pukul 15.06 WITA Jumat petang.

Menggunakan pesawat jenis Airbus tipe A333 berkapasitas maksimal 307 penumpang, China Airlines CI 771 disambut dengan water salute.

Pada first flight kembali ke Pulau Bali Jumat sore tadi, China Airlines CI 771 mengangkut sebanyak 163 penumpang.

Perinciannya, 136 penumpang kelas ekonomi, 26 penumpang kelas bisnis, dan 1 penumpang bayi yang terbang dari Taipei, Taiwan pada pukul 14.40 WITA. (gie/JPNN)

Bali menantikan kehadiran wisatawan mancanegara asal Hong Kong, Ketua APPMB Wayan Puspa Negara: kualitas teratas kelompok turis Tiongkok

Redaktur : Ali Mustofa
Reporter : Abdul Sentot Prayogi

Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News