5 Produk Epson Meraih Penghargaan IF Design Award 2025, dari Printer hingga Proyektor

Jumat, 07 Maret 2025 – 12:42 WIB
5 Produk Epson Meraih Penghargaan IF Design Award 2025, dari Printer hingga Proyektor - JPNN.com Bali
Ilustrasi printer produk Epson yang meraih penghargaan di ajang iF Design Award 2025. Foto: Epson

Desainnya menghadirkan perpaduan warna yang lembut dan menyatu dengan dekorasi interior.

Fitur desain membuat tampilan proyektor begitu memanjakan mata dan elegan dari berbagai sudut, menampakkan kesan yang berbeda tergantung pada cahaya sekitar.

Dye-Sublimation Printer Format Besar & Signage Printer Format Besar:

Seri SureColor SC-F9500/9500H & Seri SC-S9100

Printer industri format besar dengan tinggi yang lebih rendah 300 mm dari model sebelumnya ini mampu memberikan kualitas gambar dan produktivitas yang lebih optimal.

Ketinggiannya dikurangi demi menghasilkan ruang instalasi yang lebih lega.

Printer ini juga memiliki permukaan atas datar untuk memeriksa pencetakan, lifter untuk menangani media berat, serta penutup lebar yang memudahkan perawatan.

Semua fitur ini dihadirkan demi mengurangi tekanan psikis dan fisik yang dialami operator, serta menciptakan lingkungan kerja yang lebih sehat, aman, dan nyaman.

Seiko Epson Corporation membawa pulang penghargaan bergengsi di iF Design Award 2025 untuk tiga model printernya, satu kolorimeter, dan satu proyektor.
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News