Bali Airshow 2024 Jadi Ajang Pamer Kekuatan Industri Dirgantara Indonesia
BIAS 2024 menegaskan bahwa ajang ini lebih dari sekadar pameran.
Menkomarves Luhut Pandjaitan menunjukkan keberadaan Pesawat N219 karya PT Dirgantara Indonesia dan pesawat nirawak canggih dari PT LEN sebagai kekuatan industri dirgantara tanah air.
“Ini merupakan titik balik strategis bagi kedirgantaraan Indonesia.
Kami sangat bangga menyaksikan reputasi dan kemajuan Indonesia, penerbangan Indonesia, industri dirgantara, produk-produk berkualitas tinggi ditampilkan di pameran ini,” ujar Menkomarves.
Pada acara ini juga dilaksanakan penandatanganan Pernyataan Kehendak tentang Kerja Sama Penyelenggaraan Indonesia International Airshow (IIA).
Jadi, ke depan pelaksanaan pameran kedirgantaraan dapat dilakukan di kota-kota lain di Indonesia.
“Kemajuan ini merupakan bukti komitmen pemerintah Indonesia untuk mempromosikan konten lokal di seluruh industri, memastikan bahwa inovasi kami tidak hanya berkelas dunia, tetapi juga berakar pada keahlian dan sumber daya dalam negeri,” imbuhnya.
Menurut Menkomarves, sebagai negara dengan signifikansi geopolitik yang strategis, kekuatan industri dirgantara menentukan kesiapan pertahanan udara dalam menjaga kedaulatan stabilitas regional.
Bali International Airshow (BIAS) 2024 berlangsung di apron selatan Bandara I Gusti Ngurah Rai, Bali, mulai Rabu (18/9), menjadi bukti kekuatan dirgantara
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News