Polda Bali Rekayasa Lalin Malam Tahun Baru, Ini Titik Macet yang Wajib Dihindari

Jumat, 29 Desember 2023 – 17:37 WIB
Polda Bali Rekayasa Lalin Malam Tahun Baru, Ini Titik Macet yang Wajib Dihindari - JPNN.com Bali
Warga dan wisatawan merayakan malam tahun baru di Pantai Kuta. Suasananya padat merayap. Foto: ANTARA/Fikri Yusuf

bali.jpnn.com, DENPASAR - Polda Bali mulai menyiapkan rekayasa lalu lintas (lalin) pada Malam Tahun Baru 2024.

Rekayasa lalin ini untuk mengantisipasi kemacetan kawasan objek wisata dan pusat keramaian yang menjadi destinasi masyarakat menghabiskan malam akhir tahun.

Selain Pantai Kuta, Pemkab Badung menyiapkan kawasan Garuda Wisnu Kencana (GWK) sebagai pusat kegiatan.

“Polda Bali akan melakukan penutupan dan rekayasa jalur untuk mengantisipasi kepadatan dan peningkatan arus lalu lintas yang menuju lokasi kegiatan,” ujar Kabid Humas Polda Bali Kombes Jansen Avitus Panjaitan.

Menurutnya, Polda Bali akan melakukan pengalihan arus lalin dan rekayasa lantas pada beberapa titik di sekitar tempat berlangsungnya kegiatan.

Polda Bali juga menyediakan beberapa kantong parkir untuk memfasilitasi masyarakat agar tidak menggunakan bahu jalan sebagai parkir kendaraan.

Di objek wisata GWK akan dilakukan pengalihan arus lalin pada simpang Nirmala.

Arus lalu lintas dari Uluwatu menuju GWK akan ditutup, kemudian dialihkan ke arah timur menuju Jalan Pura Batu Pageh untuk selanjutnya mengarah ke Jalan Dharmawangsa.

Polda Bali melakukan rekayasa lali lintas pada malam tahun baru, ini sejumlah titik macet yang wajib dihindari warga dan masyarakat
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News