Bappenas Puji Struktur Ekonomi Bali, 5 Sektor Ini Jadi Penopang Pariwisata

Sabtu, 19 Agustus 2023 – 20:32 WIB
Bappenas Puji Struktur Ekonomi Bali, 5 Sektor Ini Jadi Penopang Pariwisata - JPNN.com Bali
Sejumlah turis saat menghabiskan liburan di kawasan Pantai Sanur, Kota Denpasar, Bali. Pariwisata Bali menggeliat setelah pandemi Covid-19 mereda. Foto: ANTARA/Ni Luh Rhismawati.

bali.jpnn.com, DENPASAR - Struktur ekonomi Bali berubah.

Ekonomi Bali kini tidak hanya bergantung kepada sektor pariwisata.

Pertumbuhan ekonomi Bali tidak lagi hanya bergantung pada kedatangan wisatawan asing maupun domestik.

Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN/Bappenas) Suharso Monoarfa mengatakan ada sumber-sumber lain yang menjadi penopang ekonomi Bali.

“Meski jumlah wisatawan yang ada (di bawah jumlah tahun 2019), tetapi pertumbuhan ekonominya luar biasa.

Jadi, penting pergeseran struktur ini,” kata Menteri PPN/Bappenas Suharso Monoarfa saat peluncuran Bali-Kerthi Development Fund di Denpasar, Sabtu (19/8).

Struktur baru yang dimaksud salah satunya dari kemunculan sektor pertanian.

Bappenas menilai Bali mampu meningkatkan kemampuan produksi pangan hingga pemerataan lahan-lahan pertanian penghasil sumber pangan.

Bappenas memuji transformasi struktur ekonomi Bali, lima sektor menjadi penopang pariwisata, seperti pertanian, perikanan dan kelautan, UMKM dan ekonomi digital
Sumber ANTARA
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News