24 Pantai di Bali Berpotensi Diterjang Banjir Pesisir Minggu Ini, Waspada!

Senin, 31 Juli 2023 – 11:44 WIB
24 Pantai di Bali Berpotensi Diterjang Banjir Pesisir Minggu Ini, Waspada! - JPNN.com Bali
Warga menikmati suasana pantai dengan ombak cukup tinggi di Pantai Purnama, Gianyar, Bali, Minggu (14/5). Foto: ANTARA/Dewa Ketut Sudiarta Wiguna

bali.jpnn.com, DENPASAR - Banjir pesisir atau rob kembali berpotensi menerjang perairan Bali.

Balai Besar Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BBMKG) Wilayah III Denpasar memperkirakan 24 pantai di Bali berpotensi diterjang rob pada minggu ini, tepatnya 4 – 5 Agustus 2023.

Potensi banjir pesisir ini terjadi karena fenomena fase bulan purnama dan jarak terdekat bulan ke bumi (perigee).

"Kami imbau masyarakat untuk selalu waspada dan siaga potensi banjir pesisir,” kata Koordinator Bidang Data dan Informasi BMKG Wilayah III Denpasar I Nyoman Gede Wiryajaya, Senin (31/7).

Menurut Nyoman Gede Wiryajaya, potensi banjir pesisir itu berbeda waktu hari dan jam di tiap wilayah.

BMKG memperkirakan fenomena bulan purnama terjadi pada Selasa (1/8) dan perigee pada Rabu (2/8) yang berpotensi meningkatkan ketinggian pasang air laut maksimum.

Namun, BMKG tidak memberikan detail berapa perkiraan ketinggian air laut maksimum dari potensi banjir pesisir itu.

Berdasarkan pantauan data level air dan prediksi pasang surut, sebanyak 24 wilayah pesisir Bali berpotensi terjadi rob.

24 pantai di Bali berpotensi diterjang banjir pesisir alias rob pada 4 – 5 Agustus 2023 saat bulan purnama, waspada!
Sumber ANTARA
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News