Konsumsi Avtur di Bandara Bali Naik 8,2 Persen, Mayoritas Pesawat Rute Internasional

Minggu, 07 Mei 2023 – 08:34 WIB
Konsumsi Avtur di Bandara Bali Naik 8,2 Persen, Mayoritas Pesawat Rute Internasional - JPNN.com Bali
Mobil tangki milik Pertamina tengah mengisikan avtur di badan pesawat yang tengah parkir di Bandara Ngurah Rai, Bali. Konsumsi Avtur di Bandara Bali naik selama libur Lebaran 2023. Foto: Pertamina Patra Niaga for JPNN.com

bali.jpnn.com, DENPASAR - Konsumsi bahan bakar minyak (BBM) jenis avtur selama libur Lebaran 2023 di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Bali, naik drastis.

PT Pertamina (Persero) mencatat konsumsi avtur naik sekitar 116 kiloliter atau 8,2 persen dari konsumsi harian sebesar 1.414 kiloliter.

Kenaikan itu sesuai PT Pertamina (Persero) sejak awal.

Penjabat Sementara (Pjs) Manajer Komunikasi dan CSR Pertamina Patra Niaga Wilayah Jawa Timur, Bali dan Nusa Tenggara Taufiq Kurniawan mengatakan penyerapan paling besar dari pesawat yang melayani rute internasional.

Pesawat tersebut rata-rata mengonsumsi avtur lebih besar meskipun frekuensi penerbangan tidak sama dengan rute domestik.

“Rute internasional itu secara volume atau pengisian avtur dalam satu kali pesawat itu bisa lebih banyak berkali-kali dibandingkan rute domestik karena rute jauh," ujar Taufiq Kurniawan.

Taufiq Kurniawan mengatakan puncak konsumsi BBM termasuk avtur terjadi pada tanggal 3,8,15 April 2023 dan pada 22 April 2023.

PT Angkasa Pura I selaku operator Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai mencatat sebanyak delapan maskapai domestik mengajukan 605 jadwal penerbangan tambahan untuk melayani tingginya mobilitas mudik dan libur Lebaran, 19 April hingga 2 Mei 2023.

Konsumsi BBM jenis avtur di Bandara Ngurah Rai Bali naik 8,2 persen pada periode Lebaran 2023, mayoritas pesawat rute internasional
Sumber ANTARA
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News