Gempa 5.0 dan 5.2 SR Guncang Bali, Terasa Sampai NTB, BMKG Sebut Akibat Aktivitas Lempeng
Laporan terbaru, getaran gempa terasa sampai Kota Mataram hingga Kabupaten Sumbawa Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB).
Namun, beberapa menit kemudian BMKG kembali melakukan update data.
Hasil analisis BMKG, gempa hari ini memiliki magnitude 4.9 SR dan 5.0 SR.
Episenter gempa pada titik koordinat 9.66 LS dan 115.09 BT serta 9.66 LS dan 115.12 BT.
Tepatnya, gempa terjadi pada jarak 86 km arah selatan Kota Denpasar pada kedalaman 49 dan 50 km.
Menurut Kepala Pusat Gempabumi dan Tsunami BMKG Daryono, gempa yang terjadi di selatan Bali ini merupakan jenis lindu dangkal.
“Memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenter, gempa ini akibat aktivitas subduksi lempeng.
Hasil analisis mekanisme sumber menunjukkan gempa ini memiliki mekanisme pergerakan naik (thrust fault),” ujar Daryono dalam keterangan resminya yang diterima redaksi.
Gempa 5.0 dan 5.2 SR mengguncang Bali, terasa sampai Sumbawa Barat, NTB, BMKG menyebut gempa ini akibat aktivitas lempeng
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News