Kalender Bali Minggu 9 April 2023: Stop Bicara yang Sifatnya Rahasia, Melaspas & Mengatapi Rumah

1. Carik Walangati: Tidak baik untuk melakukan pernikahan/wiwaha, atiwa-tiwa/ngaben dan membangun rumah. (Alahing dewasa 3).
2. Dauh Ayu: Baik untuk membuat awig-awig, peraturan-peraturan atau undang-undang, baik untuk membangun. (Alahing dewasa 2).
3. Geni Rawana: Baik untuk segala pekerjaan yang menggunakan api. Tidak baik untuk mengatapi rumah, melaspas, bercocok tanam. (Alahing dewasa 2).
4. Kala Angin: Baik untuk memulai mengajar/melatih sapi, kerbau, kuda, dan ternak lainnya. (Alahing dewasa 3).
5. Kala Beser: Baik untuk menyadap tirta, mengasah taji, tombak.
Tidak baik untuk membuat empangan/bendungan, berbicara yang sifatnya rahasia. (Alahing dewasa 4).
Kalender Bali Minggu 9 April 2023 bertepatan dengan Redite Kliwon Bala: Stop berbicara yang sifatnya rahasia, melaspas & mengatapi rumah
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News