Kalender Bali Minggu 27 November 2022: Hari Baik Tanam Tumbuhan Berbuah, Hindari Ini
Minggu, 27 November 2022 – 07:40 WIB
1. Asuajeg Munggah: Baik untuk membuat alat-alat yang menakutkan seperti lelakut.
Tidak baik untuk menanam padi, kacang-kacangan. (Alahing dewasa 3).
2. Carik Walangati: Tidak baik untuk melakukan pernikahan/wiwaha, atiwa-tiwa/ngaben dan membangun rumah. (Alahing dewasa 3).
3. Dauh Ayu: Baik untuk membuat awig-awig, peraturan-peraturan atau undang-undang, baik untuk membangun. (Alahing dewasa 2).
4. Geni Rawana: Baik untuk segala pekerjaan yang menggunakan api.
Tidak baik untuk mengatapi rumah, melaspas, bercocok tanam. (Alahing dewasa 2).
5. Kajeng Rendetan: Baik untuk menanam tumbuhan yang menghasilkan buah. (Alahing dewasa 2).
Kalender Bali Minggu 27 November 2022 bertepatan dengan Redite Paing Gumbreg: Hari baik untuk menanam tumbuhan yang menghasilkan buah, hindari ini
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News