RSUP Prof Ngoerah Rawat 17 Pasien Gagal Ginjal Misterius Pada Anak, 11 Meninggal

Jumat, 14 Oktober 2022 – 20:40 WIB
RSUP Prof Ngoerah Rawat 17 Pasien Gagal Ginjal Misterius Pada Anak, 11 Meninggal - JPNN.com Bali
Ketua Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) Bali dr. I Gusti Ngurah Sanjaya Putra (kiri) saat menjelaskan kondisi penyakit gagal ginjal akut misterius yang dialami balita di Denpasar, Jumat (14/10). Foto:ANTARA/Ni Putu Putri Muliantari

bali.jpnn.com, DENPASAR - RSUP Prof Ngoerah Denpasar, Bali dilaporkan merawat 17 pasien gagal ginjal misterius yang menyerang anak-anak.

Pasien sebanyak itu akumulasi sejak Agustus 2022, enam di antaranya mengalami perburukan yang cepat, sehingga tak menjalani tes, sementara sisanya memiliki antibodi positif.

Ketua Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) Bali I Gusti Ngurah Sanjaya Putra menyebut terdapat satu kesamaan dari sebagian besar kasus gagal ginjal akut misterius yang menyerang anak-anak.

"Ada 17 orang yang ditangani. Dari banyak kasus memiliki keterkaitan satu sama lain, tetapi belum dianggap sebagai penyebab.

Pasalnya, ada MISC (Multisystem Inflammatory Syndrome in Children), banyak juga kasus yang sama di luar," kata Sanjaya Putra di Denpasar, Jumat (14/10).

Dari hasil pemeriksaan, sebagian besar anak penderita Acute Kidney Injury (AKI) misterius itu memiliki hasil tes antibodi positif, sehingga ada kemungkinan sebelumnya pasien pernah tertular Covid-19.

"Tes antibodinya positif, itu menandakan terbentuk antibodi alamiah, menandakan pernah menderita Covid-19 yang tidak diketahui orang tuanya, dan ini yang banyak kasusnya," ujar dokter RSUP Prof Ngoerah itu.

Dokter Sanjaya mengatakan ada pasien yang negatif, kemudian diulang pemeriksaannya karena gejalanya sama dan hasilnya tetap negatif.

RSUP Prof Ngoerah Denpasar merawat 17 pasien gagal ginjal misterius pada anak di Bali, 11 anak di antaranya meninggal dunia
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News