Kalender Bali Selasa 19 Juli 2022: Hari Baik Buka Lahan Pertanian, Hindari Bepergian
1.Gagak Anungsang Pati: Tidak baik melakukan upacara membakar mayat, atiwa-tiwa (alahing dewasa 2).
2. Kala Dangu: Tidak baik untuk memulai suatu pekerjaan, pindah tempat, bepergian (Alahing dewasa 3).
3. Kala Sarang: Mengandung sifat boros/terapas. Tidak baik untuk berbelanja (alahing dewasa 3).
4. Kala Temah. Tidak baik untuk dewasa ayu (alahing dewasa 3).
5. Pepedan: Baik untuk membuka lahan pertanian baru. Tidak baik untuk membuat peralatan dari besi (alahing dewasa 3).
6. Sri Tumpuk: Baik untuk mencari burung (mepikat) (alahing dewasa 4).
7. Tunut Masih: Baik untuk melas rare (bayi menetek) dan mulai mengajar atau melatih ternak bekerja.
Hari baik membentuk perkumpulan (organisasi), memulai membuka sekolah atau perguruan, baik untuk nelusuk (mencocok hidung sapi atau kerbau) diisi tali pengikat (alahing dewasa 3).
Kalender Bali Selasa 19 Juli 2022 bertepatan dengan Anggara Wage Krulut: hari baik membuka lahan pertanian, hindari bepergian
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News