Cuaca Bali Hari Ini: BMKG Ingatkan Waspadai Hujan Sore dan Malam Nanti

Kamis, 30 Juni 2022 – 07:11 WIB
Cuaca Bali Hari Ini: BMKG Ingatkan Waspadai Hujan Sore dan Malam Nanti - JPNN.com Bali
BMKG memprakirakan cuaca di wilayah Bali potensi hujan ringan hingga sedang. Foto/ilustrasi: arsip JPNN.com/Ricardo

bali.jpnn.com, DENPASAR - Hujan diperkirakan masih mengguyur sebagian wilayah Bali, Kamis hari ini (30/6).

Berdasarkan data Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Wilayah III Denpasar, hujan masih terjadi di Bali bagian timur, tengah, utara dan selatan.

“Waspadai potensi hujan dengan intensitas ringan hingga sedang di sebagian wilayah Bali hari ini,” tulis BMKG dalam imbauan resminya.

Secara umum, pada siang dan sore hari ini cuaca di atas langit Bali dominan berawan.

Bahkan, sejumlah kawasan objek wisata di Bali tengah maupun selatan cenderung cerah, dan layak untuk aktivitas liburan hari ini.

Namun, hujan diperkirakan mengguyur sebagian kecamatan siang dan sore ini di Kabupaten Badung, Tabanan dan Buleleng.

BMKG memperkirakan hujan kembali turun pada malam hari di sebagian kecamatan di Kabupaten Karangasem, Bangli, Klungkung, Gianyar dan Kota Denpasar.

Sedangkan wilayah Badung, Tabanan, Jembrana dan Buleleng dominan cerah berawan pada malam hari nanti.

Cuaca Bali Kamis hari ini (30/6): BMKG mengingatkan untuk mewaspadai terjadinya hujan pada sore dan malam nanti
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News