Statista Prediksi Kekuatan Ekonomi Indonesia Pada 2024 Nomor 5 Dunia

Senin, 09 Mei 2022 – 22:27 WIB
Statista Prediksi Kekuatan Ekonomi Indonesia Pada 2024 Nomor 5 Dunia - JPNN.com Bali
Aktivitas bongkar muat barang kargo di pelabuhan ikut memicu pertumbuhan ekonomi Indonesia. Foto/Ilustrasi: Bea Cukai.

“Nilai PDB atas dasar harga konstan adalah sebesar Rp 2,819 triliun," imbuh Bamsoet.

Politikus Partai Golkar ini juga menyampaikan salah satu faktor pendukung kekuatan ekonomi Indonesia adalah konsumsi rumah tangga yang membaik.

"Konsumsi rumah tangga yang membaik ini adalah buah keberhasilan dari upaya memutus mata rantai penyebaran Covid-19 yang dilakukan Pemerintah bersama masyarakat.

Bahkan, terputusnya mata rantai penyebaran Covid-19 juga telah mengembalikan kepercayaan investor terhadap Indonesia," tuturnya.

Selain dari basis fundamental ekonomi, terdapat pula berbagai potensi lainnya yang dapat mengantarkan Indonesia menuju peringkat 5 besar kekuatan ekonomi dunia.

Misalnya, besarnya jumlah penduduk yang mencapai 270 juta jiwa, di mana 20 persen di antaranya atau sekitar 50-60 juta jiwa tergolong sebagai kelas menengah.

“Indonesia juga sedang mengalami masa keemasan bonus demografi karena usia produktif (15-64 tahun) mendominasi jumlah penduduk di dalam negeri," bebernya.

Usia produktif tersebut berperan dalam memperkuat perekonomian Indonesia, terutama pada tahun 2024. (antara/lia/jpnn)

Statista memprediksi kekuatan ekonomi Indonesia pada 2024 mendatang nomor 5 besar dunia

Redaktur & Reporter : Ali Mustofa

Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News