AWK Akui Sering Ajak Sukmawati ke Pura Sebelum Jadi Hindu, Ungkap Arti Gelar Ratu Niang

Rabu, 27 Oktober 2021 – 04:05 WIB
AWK Akui Sering Ajak Sukmawati ke Pura Sebelum Jadi Hindu, Ungkap Arti Gelar Ratu Niang - JPNN.com Bali
Sukmawati Soekarnoputri yang mendapat gelar baru Ratu Niang tiba di Istana Panca Warna Tampaksiring, Gianyar disambut Arya Wedakarna, Selasa sore kemarin. (Sentot Prayogi/JPNN.com)

Saya lihat dia pemuda Hindu yang taat, yang memberi saya inspirasi," aku Ratu Niang Sukmawati.

Dengan kata lain, Sukmawati tidak menampik, bahwa figur yang memberinya inspirasi untuk menganut agama Hindu salah satunya adalah Arya Wedakarna.

"Sekarang saya sudah mantap untuk kembali ke agama leluhur saya ini," tandas Sukmawati.

AWK sendiri mengakui dalam beberapa kali kesempatan sering mengajak Ketua Umum PNI Marhaenisme itu untuk ke pura.

"Saya beberapa kali mengajak beliau untuk bersama-sama ke pura (mengikuti ritual persembahyangan, red), tetapi kalau ibu belum berkenan, cukup melihat saja," kenang Arya Wedakarna.

Dan, kini Sukmawati telah kembali ke pangkuan agama leluhur.

Sesuatu yang tidak terbayangkan sebelumnya.

Terkait sebutan Ratu Niang untuk Sukmawati Soekarnoputri, AWK mengulas alasannya.

AWK akui sering ajak Sukmawati ke Pura sebelum jadi Hindu. Ungkap arti gelar Ratu Niang yang disematkan kepada Sukmawati Soekarnoputri
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News