Sandang Gelar Presidensi G-20, Ini yang Dibanggakan dari Indonesia

Sabtu, 09 Oktober 2021 – 11:10 WIB
Sandang Gelar Presidensi G-20, Ini yang Dibanggakan dari Indonesia - JPNN.com Bali
Didampingi Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Presiden Jokowi mengecek lokasi KTT G-20 di kawasan wisata Nusa Dua, Badung, Bali. (Humas Pemprov Bali)

Dan, saya yakin Bali memiliki reputasi, memiliki pengalaman dalam penyelenggaraan even-even internasional," kata Presiden Jokowi di sela-sela kunjungannya ke Bali, Jumat kemarin (8/10).

Lantaran ini menjadi ajang perdana untuk Indonesia sebagai tuan rumah, pelaksanaan KTT G-20 harus dapat dimanfaatkan sebagai momentum untuk menunjukkan kemampuan Indonesia dalam pengendalian pandemi Covid-19.

Baik dari sisi kesehatan maupun sisi ekonomi.

Selain itu, juga untuk menampilkan kemajuan-kemajuan yang telah dicapai Indonesia.

"Juga showcase untuk kekayaan budaya bangsa yang majemuk.

Yang sangat beragam.

Sekaligus kita juga ingin menunjukkan leadership Indonesia dalam Presidensi G-20 nantinya," ulas Presiden Jokowi.

Presiden Jokowi berharap, semua pihak baik pemerintah pusat, pemerintah daerah, hingga masyarakat Bali dapat terus bersama-sama mengendalikan pandemi Covid-19. (gie/JPNN)

Indonesia menyandang gelar Presidensi G-20. Gelar ini menunjukkan representasi perekonomian Indonesia di mata dunia yang memiliki posisi strategis

Redaktur : Ali Mustofa
Reporter : Abdul Sentot Prayogi

Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News