Kisah Oyagi Shuka Ngebet Jadi WNI; Fasih Bahasa dan Alam Bali, Cita-cita Jadi Peneliti

Rabu, 22 September 2021 – 03:00 WIB
Kisah Oyagi Shuka Ngebet Jadi WNI; Fasih Bahasa dan Alam Bali, Cita-cita Jadi Peneliti - JPNN.com Bali
Oyagi Shuka, 22, sedang menyanyikan lagu Indonesia Raya di hadapan tim verifikasi Kanwil Hukum dan HAM Bali. (Istimewa)

Bahkan, Oyagi juga piawai menari Bali dan aktif berorganisasi di Sekaha Truna-Truni atau STT (organisasi muda-mudi tingkat desa) di salah satu banjar di wilayah Sanur, Denpasar.

Tim verifikasi Kemenkumham Bali dalam sidang mengajukan beberapa pertanyaan untuk menguji seberapa besar pengetahuan Oyagi Shuka tentang Indonesia.

Di antaranya pertanyaan terkait wawasan kebangsaan serta alasan memilih menjadi WNI.

Dan, semua pertanyaan tersebut dijawab tuntas oleh Oyagi Shuka.

Oyagi sendiri mengaku sangat menyukai situasi keamanan dan kedamaian Bali.

“Alam (Bali) yang asri dan warganya bersahabat,” tutur gadis manis berkacamata itu.

Ditanya cita-cita jika permohonan WNI-nya kelak dikabulkan, Oyagi ingin menjadi pengajar dan peneliti.

Yang menarik, saat ditanya tentang makanan favorit, ternyata ia menyukai hampir semua kuliner lokal di Bali.

WN Jepang Oyagi Shuka sudah ngebet jadi WNI. Selain hafal lagu Indonesia Raya, dia begitu fasih dengan bahasa dan alam Bali. Bahkan, dia pencinta kuliner Bali
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News