PII Anugerahi Bung Karno Penghargaan Khusus, Respons Koster Amazing

Minggu, 19 Desember 2021 – 21:53 WIB
PII Anugerahi Bung Karno Penghargaan Khusus, Respons Koster Amazing  - JPNN.com Bali
Wapres Ma'ruf Amin memberikan penghargaan kepada Bung Karno diwakili Gubernur Bali Wayan Koster saat Kongres PII. (Pemprov Bali)

bali.jpnn.com, DENPASAR - Presiden Pertama RI Ir Soekarno tak hanya menggagas, tetapi juga mengarsiteki langsung sejumlah bangunan ikonik di tanah air.

Mulai dari bangunan Istana Kepresidenan Tampaksiring di Gianyar, Bali, sampai Masjid Istiqlal dan Gedung DPR/MPR di Jakarta, adalah buah karyanya.

Sederet fakta fenomenal ini menjadi alasan utama disematkannya penghargaan Outstanding Lifetime Achievement Award kepada Bung Karno.

Ini merupakan penghargaan khusus yang diberikan Persatuan Insinyur Indonesia (PII) kepada Bung Karno atas kepiawaiannya di bidang arsitektur.

Penghargaan diserahkan Wakil Presiden RI KH Ma'ruf Amin di sela-sela pembukaan Kongres PII 2021 di Nusa Dua Convention Center, Badung, Jumat lalu (17/12).

Gubernur Bali Wayan Koster didaulat mewakili pihak keluarga Bung Karno untuk menerima penghargaan.

Bersamaan dengan Bung Karno, penghargaan serupa juga diberikan kepada mantan Perdana Menteri Ir. Djuanda Kartawidjaja dam Presiden ke-3 Dr Ing BJ Habibie.

Selain Ir Soekarno, penghargaan serupa juga diberikan kepada dua tokoh bangsa lainnya, seperti mantan Perdana Menteri, Ir. Djuanda Kartawidjaja dan Presiden ke-III Republik Indonesia, Dr. Ing. BJ Habibie.

Persatuan Insinyur Indonesia menganugerahi Bung Karno penghargaan khusus yang diwakili Gubernur Wayan Koster mewakili keluarga. Respons Koster amazing
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News