BNPT Kumpulkan 200 Tokoh Agama Jelang G20, Kalimat Komjen Boy Rafli Tegas

Rabu, 29 Juni 2022 – 16:25 WIB
BNPT Kumpulkan 200 Tokoh Agama Jelang G20, Kalimat Komjen Boy Rafli Tegas - JPNN.com Bali
Wagub Bali Cok Ace berbicara di acara Dialog Kebangsaan dan Deklarasi Kesiapsiagaan Nasional yang dilangsungkan di Discovery Kartika Plaza Hotel, Kuta, Badung, Rabu (29/6). (BNPT for JPNN.com)

bali.jpnn.com, KUTA - Puncak KTT G20 di Bali yang ada di depan mata mulai diatensi serius Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT).

Dalam upaya menanggulangi ancaman aksi terorisme di tengah perhelatan KTT G20, BNPT menggandeng sejumlah pihak.

Salah satunya melalui dialog kebangsaan dan deklarasi kesiapsiagaan nasional yang dilangsungkan di Discovery Kartika Plaza Hotel, Kuta, Badung, Rabu (29/6).

Dialog kebangsaan dan deklarasi ini melibatkan sedikitnya 200 tokoh agama, masyarakat, adat, mahasiswa, serta perangkat keamanan desa adat atau pecalang.

"Kegiatan ini untuk mendorong peran aktif masyarakat dalam mencegah aksi terorisme menjelang KTT G20," kata Kepala BNPT Komjen Boy Rafli Amar.

Kata dia, kesiapsiagaan nasional merupakan salah satu program pencegahan tindak pidana terorisme sesuai mandat UU Anti Terorisme.

Upaya kesiapsiagaan ini salah satunya melalui pemberdayaan masyarakat.

Tak hanya itu, BNPT juga menggelar Pelatihan Mitigasi Aksi Terorisme Integrative yang melibatkan aparatur negara di wilayah Bali.

BNPT RI mengumpulkan 200 tokoh agama dan masyarakat di Bali jelang KTT G20, Kalimat Kepala BNPT Komjen Boy Rafli tegas
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News