Pelaku Misterius Beraksi, Ratusan Warga Dogiyai Mengungsi ke Pos TNI-Polri

bali.jpnn.com, DOGIYAI - Aksi kekerasan kembali terjadi di Bumi Cenderawasih, Papua.
Ratusan warga Kabupaten Dogiyai, Papua, dilaporkan mengungsi ke Pos TNI-Polri setelah rumah dan kios yang mereka tempat dibakar pelaku misterius.
Pelaku misterius yang belum diketahui kelompok pasti asalnya, nekat membakar rumah dan kios warga setempat sejak Minggu malam (22/5) hingga Senin (23/5) dini hari.
“Ada tiga lokasi yang dibakar pelaku.
Para korban kini mengungsi ke pos TNI-Polri, jumlahnya ada 100-an,” ujar Kapolres Dogiyai Kompol Bambang Suranggono dilansir dari Antara.
Menurutnya, aksi pembakaran berlangsung dengan cepat.
Setelah beraksi, para pelaku langsung kabur melarikan diri.
Karena itu, sampai saat ini belum bisa dipastikan kelompok mana yang melakukan pembakaran, tetapi diduga masyarakat asli Dogiyai, Papua dan sekitarnya.
Pelaku misterius kembali beraksi di Papua, ratusan warga Dogiyai dilaporkan mengungsi ke pos TNI-Polri
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News
BERITA TERKAIT
- KKB Kian Brutal, Tembak Mati Tukang Ojek
- Profil Praka AKG, Oknum Yonif 743/PSY Dam IX/Udayana Penjual Amunisi ke KKB
- Massa Misterius Bakar Rumah, 2 Prajurit TNI Terkena Panah, Ini Identitasnya
- Jubir Petisi Rakyat Papua Jefri Wenda Diciduk, Pedemo Dibubarkan
- Begini Kronologi 2 Prajurit TNI Ditembak KKB Papua Pagi Buta, Parah
- KKB Mengamuk Pagi Buta, Berondong 2 Prajurit TNI di Puncak Papua