Korban Gempa di Desa Ban Mengungsi Mandiri, Akses Jalan di Atas Bukit Tertutup Longsor

Selasa, 19 Oktober 2021 – 12:17 WIB
Korban Gempa di Desa Ban Mengungsi Mandiri, Akses Jalan di Atas Bukit Tertutup Longsor - JPNN.com Bali
Salah satu rumah korban Gempa Karangasem hancur. (Istimewa)

bali.jpnn.com, AMLAPURA - Pelaksana tugas Kepala Pelaksana BPBD Karangasem, Ida Ketut Arimbawa, memutuskan tidak mendirikan posko terpadu di wilayah terdampak gempa di Desa Ban, Kubu, karena banyak pertimbangan.

Salah satunya, korban gempa memilih mengungsi secara personal, tinggal sementara di pekarangan masing-masing.

Warga tidak bisa mengungsi secara terpusat karena jarak antarrumah warga berjauhan.

"Sehingga tidak bisa komunal mengingat khawatir dengan keamanan harta benda mereka,” ujar Plt Kalaksha BPBD Karangasem Ida Ketut Arimbawa dilansir dari Baliexpress.id.

Karena itu, aparat gabungan dari TNI dan Polri ikut membantu mendistribusikan tenda dan terpal untuk warga terdampak gempa.

Untuk sembako, warga akan mendapatkan bahan pokok.

Sehingga dapat diolah sendiri.

Hingga kini bantuan terus berdatangan.

Korban gempa di Desa Ban, Kubu, mengungsi mandiri di depan rumah mereka sendiri lantaran khawatir terjadi gempa susulan
Facebook JPNN.com Bali Twitter JPNN.com Bali Pinterest JPNN.com Bali Linkedin JPNN.com Bali Flipboard JPNN.com Bali Line JPNN.com Bali JPNN.com Bali

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Bali di Google News